Mahasiswa semester 6 Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI) dari Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Mas Said Surakarta melaksanakan kunjungan ke Lembaga Penyiaran Publik Radio Republik Indonesia (LPP RRI) di Jakarta Pusat pada Senin, 16 Mei 2023. Kunjungan ini bertujuan memberikan wawasan yang lebih dalam tentang industri penyiaran kepada para mahasiswa UIN RM Said Surakarta.
Kedatangan mahasiswa UIN RM Said Surakarta ke kantor LPP RRI disambut hangat oleh Kepala Seksi Layanan Publik, M Aden Barlian. Acara dimulai pukul 13.00 WIB dengan mengawali kegiatan dengan menyanyikan lagu kebangsaan “Indonesia Raya” dan diikuti dengan Mars Radio Republik Indonesia (RRI). Selanjutnya, para mahasiswa diajak untuk menyaksikan tayangan yang membahas profil RRI.
Dalam penyampaian materi, Aden Barlian menjelaskan bahwa sebelum masa reformasi, RRI adalah kepunyaan negara. Namun, seiring perubahan zaman, RRI telah bertransformasi menjadi lembaga penyiaran publik, meskipun sebagian masih tetap menjadi milik negara. Aden Barlian juga menyebutkan bahwa RRI memiliki kemampuan untuk mencari pendapatan yang nantinya akan berkontribusi sebagai Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP).
“Sangat menarik melihat bagaimana RRI bisa bertahan di tengah persaingan. Kita tidak tahu apa yang terjadi jika pemerintah menutup kelasnya, namun saya yakin bahwa RRI sangat siap menghadapi berbagai tantangan. Meskipun radio swasta mungkin telah menyerah, RRI tetap akan bertahan. Selama negara ini masih ada, RRI akan terus hadir,” ujar Aden Barlian.
Setelah sesi tanya jawab selesai, pihak RRI mengajak para mahasiswa untuk berfoto bersama di depan panggung Auditorium RRI. Selain itu, para mahasiswa dari Politeknik Tempo juga diberikan kesempatan untuk menjelajahi studio siaran RRI yang terletak di lantai enam.
Kunjungan ini diharapkan dapat memberikan pandangan lebih dalam kepada mahasiswa KPI UIN RM Said Surakarta tentang industri penyiaran di Indonesia, serta memberikan inspirasi dan pemahaman tentang peran penting LPP RRI dalam menjaga keberagaman dan keberlangsungan penyiaran publik di tanah air.