Telah dilaksanakan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) atau Magang oleh Mahasiswa KPI FUD UIN Raden Mas Said Surakarta, di salah satu studio foto yaitu Panic Artwork Photography Surakarta selama dua bulan (1 Agustus – 30 September 2022). Mahasiswa yang magang di Panic Artwork Photography adalah Mega Retiana Putri, Hilawatun Niswah Nailir Rohmah dan Khoirunisak Laili Yuliasani. Mereka ditempatkan di kantor yang beralamat JL. Kapten Pattimura No. 161a,Serengan, Kec.Serengan,kota Surakarta, Jawa Tengah 57155.

“banyak sekali hal-hal maupun pelajaran baru yang didapat selama magang di studio foto Panic Artwork, diantaranya adalah Pemotretan, dan praktik editing foto melalui aplikasi photoshop dan lightroom. Disana diajarkan dari mulai dasar sekali, bagaimana kontrasisasi warna pada gambar, balance warna gambar itu seperti apa, kemudian penataan lighting di studio ketika sesi pemotretan itu bagaimana, dan lain-lain. Selain itu si pemateri alias Owner dari Panic Artwork dalam penyampaian materi sangat mudah dipahami dan dicermati sehingga dari teman-teman magang juga cepat dalam menyerap ilmu tentang per editingan foto,” tutur Khoirunisak Laili.

Menurut Khoirunisak, selama magang di tempat studio foto banyak sekali hal yang mengesankan “karena di bangku perkuliahan minim praktik dilapangan, makanya ditempat magang ini banyak geraknya alias terjun langsung dilapangan. Seru banget, apalagi kalo diajak street photography langsung tancap gass pol remblong, ya karena selain kita nyari view buat foto sekalian nyari udara sejuk jalan-jalan hehehe,” ujarnya.

Mega Retiana, yang juga magang di Panic Artwork Photography pun juga mengalami hal yang sama. “magang di studio foto Panic Artwork Photography sangat seru dan bangga, pasalnya bukan hanya Owner dari Panic Artwork yang ramah namun Timnya pun ramah juga, tak hanya ramah namun juga receh,jail, dan humble. Benar-benar magang disini tuh dikasih peluang atau kesempatan buat belajar bareng bukan ajang untuk bersaing agar terlihat wah dalam dunia editing maupun photography,” terang Mega Retiana

Pesan dan Kesan yang baik tak luput juga datang dari Hilawatun Niswah. “saya merasa senang bisa diterima magang di Panic Artwork dimana saya mendapat skill editing foto yang belum pernah saya dapatkan di bangku perkuliahan dan bahkan tak jarang kita ber 3 diajak terjun kelapangan yaitu acara prewedd,wedding, maupun foto wisuda. Semua itu dilakukan agar dari kita tahu angel pengambilan gambar yang benar dan bagus itu seperti apa, tidak backlight dan lain-lain. Bertukar pikiran saat presentasi dan sharing-sharing hal lainnya. tak hanya hal baru yang saya dapatkan disini, namun hal yang paling berkesan adalah ketika terjun kelapangan saya bertemu fotografer maupun vidiografer yang handal dan sudah pro dalam dunia photography. Disana bukan sekedar menyapa namun juga sharing satu sama lain terkait dunia photography,” papar Hilawatun.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *